Whats-App-Image-2023-09-16-at-11-51-11-2.jpg

16 September 2023 – MAN 2 Kota Bima yang terkenal dengan Madrasah Tradisi Prestasi kembali mengukir prestasi. Kali ini diraih dalam lomba gerak jalan tingkat kota Bima dalam rangka memperingati hari pramuka ke-62 Tahun 2023 yang diselenggarakan oleh KWARCAB KOTA BIMA. Lomba gerak jalan berlangsung dari tanggal 04 – 08 Agustus 2023 diikuti oleh seluruh satuan pendidikan mulai dari tingkat SD/MI, SMP/MTs dan SMK/SMA/MA di Kota Bima.

MAN 2 Kota Bima mendelegasikan 2 tim gerak jalan putra yang dibina langsung oleh Pak Arif Ruslin, S.Pd dan Pak Eka Hidayatullah, S.Pd, 1 tim gerak jalan putri yang dibina oleh Ibu Suwaidah, S.Ag dan 1 tim gerak jalan guru di bawah binaan Pak A. Haris, S.Pd.

Dalam lomba tersebut, tim gerak jalan dari MAN 2 KOTA BIMA berhasil mendapatkan juara 1 dan 2 kategori putra, juara 1 kategori putri dan juara 1 kategori guru, dari puluhan pesaing lainnya.

“Alhamdulillah, tahun ini kami akhirnya berhasil mempertahankan dan bahkan meningkatkan prestasi juara pada lomba gerak jalan. Lomba ini sangat bergengsi karena ditonton langsung oleh seluruh warga kota Bima. semangat latihan dan persembahan terbaik yang kami berikan membuahkan hasil yang memuaskan,” kata Pak Arif Ruslin, S.Pd selaku pembina gerak jalan.

kabar kemenangan lomba gerak jalan ini sontak disambut gembira oleh seluruh civitas akademika MAN 2 KOTA BIMA. Kabar tersebut didapat setelah ada pengumuman dari panitia lomba gerak jalan yang dikemas dengan pembukaan lomba perkemahan hari pramuka ke-62 Kwartir Cabang Kota Bima Tahun 2023.

Sementara itu, Kepala Madrasah Ibu Muslihah, S,Pd mengatakan bahwa prestasi ini tentunya akan kami jadikan sebagai motivasi bagi siswa-siswi MAN 2 KOTA BIMA untuk terus meningkatkan prestasinya.