06 November 2023 – Group Band 2Eazy MAN 2 KOTA BIMA meraih juara 3 pada ajang lomba Akustik/Band Tingkat SMA & UMUM yang diselenggarakan oleh UMA GRILL & CAFE Tahun 2023.
Pendaftaran lomba ini dimulai pada 09 Oktober – 02 November 2023 dan pelaksanakan lomba berlangsung dari 03 sampai 05 November, diikuti oleh band-band pelajar terbaik dari kota/kabupaten Bima dan Dompu.
Band 2Eazy beranggotakan 6 orang personil di antaranya, M. Alfian [XI AGAMA]. Adi Fahril Raditya [XII BAHASA], M. Kafka Rayyan [XI IPS 1], Farasy Umawi Al Faridzi [XII IPA 5], Muhammad Dimas Julyan [XII IPS 3], Desti Putri Rizianti [XII BAHASA]. Vokalis 2Eazy M. Alvian mengatakan, “prestasi perdana yang diraih oleh 2Eazy ini akan menjadi kado terbaik untuk madrasah yang selalu mendudukung dan memfasilitasi kami dan tentunya juga akan menjadi motivasi kami untuk selalu meningkatkan kualitas musik yang 2Eazy miliki.” Festival musik ini berlangsung dengan meriah, band 2Eazy MAN 2 Kota Bima membawakan 2 lagu.
1 lagu wajib [Komang – Raim Laode] dan 1 lagu bebas semua genre [lagu Bima – Tambulate] yang menceritakan tentang karakter laki-laki yang gagah dan tangguh meski diterpa apapun. Kedua lagu tersebut dieksekusi dengan sempurna oleh 2Eazy berkat latihan dan bimbingan pembina-pembina hebat yang selalu setia menemani latihan setiap harinya yaitu Ibu Riana Herlina, S.Pd, Adi Setiawan, S.Pd, dan Rabiatul Umuliah, S.Pd.
Setelah dibacakan pengumuman oleh panitia, band 2Eazy MAN 2 Kota Bima berhasil keluar sebagai JUARA 3 dengan nilai 176, juara 1 diraih oleh SMKN 1 Dompu dan juara 2 diraih oleh SMKN 1 Kota Bima. “Juara adalah bonus, yang terpenting adalah siswa mau berproses untuk menjadi lebih baik dari sebelumnya.
Terimakasih juga untuk teman-teman panitia yang sudah memberikan ruang bagi anak binaan kami untuk dapat mengekspresikan bakat-bakat hebat yang siswa/i kami miliki.” Tutur salah satu pembina yang biasa disapa Miss Riana. Kepala MAN 2 Kota Bima, Muslihah, S.Pd juga mengungkapkan rasa bahagianya dengan memberikan ucapan selamat kepada band 2Eazy MAN 2 Kota Bima yang telah berhasil mengharumkan nama baik madrasah di bidang musik dan harapan beliau semoga prestasi ini bisa menjadi cambuk semangat bagi siswa dan siswi MAN 2 Kota Bima untuk terus menorehkan prestasi setiap harinya.