Tim Humas•MAN 2 Kota Bima-Hasil Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) tahun 2024 telah diumumkan. Siswa kelas XII dari berbagai sekolah jenjang SMA sederajat pun dapat langsung mengetahui status kelulusannya. Termasuk para siswa MAN 2 Kota Bima yang mengikuti seleksi berdasarkan penelusuran prestasi akademik dengan menggunakan rapor (semester 1 – 5) serta portofolio akademik dan non akademik tersebut.

Pada tahun ini, tercatat sejumlah 73 siswa MAN 2 Kota Bima berhasil lolos dan diterima di berbagai perguruan tinggi negeri ternama. Mulai dari Universitas Mataram (Unram) hingga Universitas Indonesia (UI), siswa madrasah yang bermotto “Tradisi Prestasi” ini pun dinyatakan diterima pada berbagai program studi (prodi) dan jurusan bergengsi. Berdasarkan sebaran perguruan tinggi, rincian siswa MAN 2 Kota Bima yang berhasil menaklukkan SNBP 2024 yaitu Universitas Indonesia (1 siswa), Universitas Gadjah Mada (3 siswa), Universitas Brawijaya (2 siswa), Universitas Ganesha Bali (2 siswa), UIN Malang (3 siswa), Universitas Mataram (24 siswa), Universitas Hasanuddin Makassar (6 siswa), Universitas Negeri Malang (9 siswa), Universitas Negeri Makassar (3 siswa), Universitas Negeri Semarang (4 siswa), Universitas Padjajaran (4 siswa), ISI Yogyakarta (2 siswa), UPN Veteran Jawa Timur (1 siswa), UPN Yogyakarta (3 siswa), UIN Yogyakarta (1 siswa), Universitas Negeri Surabaya (1 siswa), Universitas Diponegoro (1 siswa), Universitas Malikussaleh (1 siswa), Universitas Mulawarman (1 siswa), Poltekes Malang (1 siswa), Poltekkes Surabaya (1 siswa).

Kemudian, berdasarkan prodi dan jurusan yang telah dipilih, para siswa MAN 2 Kota Bima tersebar pada berbagai prodi dan jurusan yaitu Kedokteran, Teknik Elektro, Manajemen Informasi Kesehatan, Teknik Geologi, Teknik Kimia, Perpajakan, Hubungan Internasional, Pendidikan Kimia, Manajemen, Teknik Informatika, Teknik industri, Arsitektur, Teknik sipil, Kehutanan, Ekonomi Pembangunan, Sastra dan Bahasa Indonesia, Ilmu Hukum, Farmasi, PPKN, Sosiologi, Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD), Hukum, Keperawatan, Statistika, Ilmu Komunikasi, Ilmu Kesehatan Masyarakat, Pendidikan Bahasa Arab, Pendidikan bahasa Inggris, Gizi, Seni Drama, Tari dan Musik, Akuntansi, Bioteknologi, Pendidikan Agama Islam, D4 Gizi, DIII Teknologi.

“Alhamdulillah, hasil ini sesuai dengan target dan harapan saya. Terima kasih yang luar biasa untuk pengalaman, ilmu dan kebaikan dari seluruh guru di MAN 2 Kota Bima. Saya akan berusaha maksimal untuk menjadi yang terbaik pada jenjang kuliah nanti agar dapat membanggakan keluarga dan madrasah tercinta,” ujar Zahra Auliya S, salah satu siswa yang lolos SNBP 2024.

Adapun hasil yang diraih oleh MAN 2 Kota Bima dalam SNBP 2024 kali ini ditanggapi dan diapresiasi oleh berbagai pihak. Dalam hal ini, secara khusus kepala madrasah pun menyampaikan ucapan selamat dan mengungkapkan rasa bangganya kepada berbagai pihak yang terlibat, khususnya para siswa yang telah lolos. Ia berharap agar para siswa dapat mengemban amanah dengan baik pada masing-masing perguruan tinggi yang telah menerimanya.

“Alhamdulillah. Kami ucapkan selamat dan rasa bangga kepada 73 siswa terbaik yang lolos SNBP tahun ini. Di kampus masing-masing, teruslah bersemangat, raih berbagai prestasi, emban amanah ini dengan baik. Tunjukkan bahwa siswa MAN 2 Kota Bima bukan orang-orang sembarangan,” ungkap Muslihah, S.Pd, Kepala MAN 2 Kota Bima memotivasi.

Selanjutnya, para siswa yang telah dinyatakan lulus tersebut akan melakukan berbagai proses lanjutan sesuai informasi dan ketentuan dari masing-masing perguruan tinggi tujuan. Pihak madrasah pun masih akan tetap memfasilitasi berbagai kebutuhan siswa hingga nanti resmi menjadi mahasiswa pada perguruan tinggi yang telah menerimanya.